Aplikasi Desain Rumah Interior Rancangan Rumah Terbaik

Aplikasi desain rumah interior yang digunakan untuk merancang desain khususnya untuk ruang dalam rumah. Di mana banyak tersedia fitur yang bisa kamu pakai dan tentunya bisa membuat desain rumah idaman.

Tersedia baik versi hp dan juga pc atau laptop yang bisa digunakan gratis dan berbayar. Kamu bisa merancang rumah sendiri mulai dari nol menjadi rumah impan dengan bentuk desain sesuai gambaran yang kamu impikan.

6 Aplikasi desain rumah interior untuk merancang rumah impian

Ada beberapa aplikasi yang wajib kamu gunakan, di mana cukup mudah dipakai khususnya baik pemula maupun profesional dibidang editing atau arsitek.

Houzz

Aplikasi yang menunjang kebutuhan untuk desain interior rumah dengan lebih dari 25 juta pilihan foto, dekorasi rumah yang bisa dipakai langsung secara online.

Kamu bisa memilih jenis dekorasi rumah terbaik untuk mencari ide seperti apa yang pas dan cocok digunakan untuk rumah kamu.

Houzz

Bisa melakukan kustom desain sendiri seperti halnya membuat kitchen set, dinding, lantai, lampu, kamar, kamar mandi dan dokorasi lainnya.

Untuk menggunakan aplikasi ini kamu hanya perlu login untuk mencari ide desain seperti apa yang kamu inginkan.

Buat yang sulit dan masih bingung mau mendesain seperti apa? Aplikasi ini snagat cocok digunakan untuk desain rumah interior beragam model yang ada didunia.

Floor plan creator

Kamu bisa menggunakan ini di multi device baik browser komputer dan juga menggunakan aplikasi yang ada di Android. Di mana apps Floor plan creator bisa membentuk project desain dalam 3D.

aplikasi desain rumah interior terbaik dari floow plan creator

Kamu bisa membuat tampilan interior detail rumah dengan sangat nyata dan membayangkan perabotan mana saja yang ingin kamu taruh.

Fitur dari aplikasi ini diantaranya adalah:

  • Bisa membuat bentuk lantai sesuai dengan bentuk pilihan kamu.
  • Bisa membuat perhitungan pada ruangan, simbol dan pembuatan dinding.
  • Mendukung penggunaan s-pen.
  • Mode 3D untuk melihat bentuk ruangan interior yang didesain tampak seperti nyata.
  • Perpustakaan editor banyak pilihan dari jendela, furniture, lampu dan lain sebagainya.
  • Bisa di edit via browser dan di save lewat akun Floor plan.
  • Bisa di export dalam bentuk file SVG, DXF, PDF dan bisa dicetak langsung.

Aplikasi ini lebih dari 10 juta baik perangkat pd/laptop dan juga Android mobile. Dan khusus mobile Android bisa digunakan untuk versi 5.0 diatasnya.

Room planner desain rumah 3D

Aplikasi yang digunakan untuk desain khususnya interior di rumah yang mana kamu bisa membuat seperti desain lantai, ruang tamu, kamar tidur, kamar mandi, dapur dan ruangan lainnya.

Di mana desain editor ini menggunakan 3D yang tampil tampak nyata.

Room planner desain rumah 3D

Kamu bisa melakukan visualisasi bentuk gambarmu sesuai dengan keinginan dan di rancang dalam bentuk gambar.

Selain itu banyak pilihan seperti memilih warna dinding, wallpaper, menambahkan perabotan.

Room planner juga didukung lebih dari 5.000 jenis katalog desain yang siap pakai dan juga untuk rendering gambar dalam bentuk HD.

Dan juga aplikasi ini khusus untuk perangkat mobile lebih dari 10 juta pengguna yang memakai untuk desain interior. Selain gratis yang bisa untuk digunakan, tersedia versi berbayar.

Homestyler room realize desain

Dapat membantu untuk melakukan desain rumah khususnya interior sesuai dengan penataan ruang, dekorasi dan tata letak yang diinginkan. Yang mana bentuk dari aplikasi Homestyler ini ditampilkan dalam bentuk 3D.

Kamu bisa mewujudkan ruangan kamu dalam bentuk nyata dan tinggal melakukan drag and drop beberapa item ke ruang yang dipilih.

aplikasi desain rumah Homestyler

Penggunaan aplikasi ini juga sangat sederhana dan mudah digunakan.

Untuk fitur andalan dari aplikasi ini diantaranya:

  • Rendering ke dalam bentuk 3D dengan panorama desain yang tampak nyata.
  • Bisa membuat penataan ruang, desain ruangan, dekorasi ulang langsung lewat aplikasi.
  • Bisa mendesain dalam mode kamera AR.
  • Foto bentuk ruangan kamu dan bisa mengimplementasikan tata letak dari perabotan yang diinginkan.

Jumlah download dari aplikasi ini sudah lebih dari 5 juta pengguna dan bisa dipakai untuk Android 5.0 diatasnya.

Homify

Di mana aplikasi yang sangat berguna untuk arsitek dan desain interior rumah. Sangat cocok buat kamu yang ingin mencari ide dalam desain seperti kamar tidur, dapur, ruang tamu dan lain sebagainya.

Lebih dari 1,5 juta foto yang bisa dipilih dalam mendapatkan ide terbaik untuk mendesain rumah.

Homify

Banyak dekorasi yang bisa dipilih misal gaya interior modern, classic, country dan lain-lain.

Kamu juga bisa menyimpan foto-foto desain dari interior dari rumah. Dan bisa digunakan untuk membangun dirumah baru kamu maupun untuk renovasi.

Aplikasi ini sudah lebih dari 1 juta pengguna yang menggunakannya. Dan jika ingin mencari inspirasi desain interior terbaik kamu wajib install aplikasi Homify.

Home design 3D by Anuman

Buat kamu pemula maupun profesional yang ingin simpel membentuk desain rumah interior dari nol.

Kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk pembuatan proyek dalam bentuk 3D. Lebih dari 600 tekstur pilohan rancangan yang bisa kamu gunakan.

Home design 3D by Anuman

Banyak fitur menarik yang ada di aplikasi yakni:

  • Tersedia fitur rancangan bentuk 2D dan 3D.
  • Bisa mengubah ketinggian rumah dan ketebalan dari sudut rumah.
  • Beragam tambahan lainnya seperti menambahkan pintu, jendela, tata letak perabotan dll.
  • Bisa menghias rancangan desain rumah.
  • Bisa ubah bentuk ukuran, posisi hingga warna.
  • Import dari gambar tekstur dan diterapkan di desain kamu.
  • Eksport langsung ke penyimpanan memori internal dan eksternal.
  • Langsung dibagikan fitur cloud layanan seperti Dropbox, One Drive dan lain-lain.

Serta banyak inspirasi lainnya yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan aplikasi home design 3D by Anuman.

Di aplikasi mobile sendiri, sudah lebih dari 10 juta pengguna dan bisa diinstall khususnya minimal Android 8.0.

Tinggalkan komentar